oleh

Bupati Oku hadiri pembukaan Porprov XII

Bupati Oku duduk bersama rombongan pejabat

Koran .one.com.Bupati OKU Drs. H. Kuryana Azis menghadiri Pembukaan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sumsel XII Tahun 2019 bertempat di Kota Prabumulih yang dilakukan langsung oleh Gubernur Sumsel H Herman Deru (Sabtu, 16/11/2019).

Pembukaan Porprov Sumsel Ke-XII Tahun 2019 dilaksanakan Sabtu sore di Stadion Lingkar Jimar Bumi Seinggok Sepemunyian berlangsung meriah. Seluruh Kab/Kota Se-Sumsel mengirimkan atlet dan official dalam event dua tahunan ini.

Dalam laporannya Ketua Pelaksana yang juga Wakil Walikota Prabumulih H. Andriyansyah Fikri, SH menyampaikan, event ini bertujuan meningkatkan persatuan dan kesatuan bangsa dalam berolah raga, dalam Porprov kali ini diikuti oleh 4850 peserta atlit dan official dari utusan 17 Kab/Kota Se-Sumsel.

BACA JUGA =  Wabup Oku berbuka bersama Warga

Pembukaan Porprov ditandai penyerahan obor api abadi Porprov dari Ketua KONI Sumsel Dhenni Zainal untuk dinyalakan oleh Gubernur Sumsel H.Herman Deru. Dilanjutkan dengan penyerahan piala bergilir Porprov dari Pemkot Palembang sebagai juara umum tahun 2017 kepada Gubernur Sumsel untuk kemudian diserahkan kepada Ketua PB Porprov Sumsel selaku penyelenggara.

Gubernur Sumsel H. Herman Deru mengatakan Porprov adalah ajang persiapan menuju PON Ke-XX Tahun 2020 di Papua, Melalui Porprov inilah kita seleksi atlet untuk cabor-cabor kita yang memang dominan dan berpeluang juara.

BACA JUGA =  TANGKAP DAN PENJARAKAN MUSLIM DIDUGA BIGBOS PENIMBUNAN BBM ILEGAL JENIS SOLAR

Namun demikian selain untuk menyeleksi atlet untuk perbaikan prestasi yang tak kalah penting dengan adanya Porprov ini diharapkan olahraga menjadi ajang silaturahmi dan semakin menjadi pilihan gaya hidup masyarakat Sumsel.

Hermab Deru menjelaskan dalam Porprov kali ini bukan sekedar mengejar target juara saja tapi bagaimana olahraga ini menjadi kebutuhan masyarakat dan juga hiburan warga masyarakat terutama bagi tuan rumah.

Tampak hadir dalam acara Ketua TP.PKK Sumsel Hj Febrita Lustia Herman Deru, Ketua dan Wakil Ketua DPRD Sumsel, Ketua KONI Sumsel, Bupati/Walikota Se-Sumsel, BUMN/BUMD serta undangan lainnya.red***

Komentar

News Feed